Jumat, 25 November 2011

iran vs amerika and sekutu

TEHERAN - Menteri Pertahanan Iran Brigadir Jendral Ahmad Vahidi mengatakan, Iran akan segera membangun sistem pertahanan udara baru untuk mempersiapkan diri menghadapi setiap serangan yang akan muncul.

"Kami akan membangun beberapa unit sistem pertahanan udara. Kami pun sudah siap untuk menghabisi seluruh pihak yang akan menyerang Iran," ujar Vahidi, seperti dikutip IRNA, Jumat (25/11/2011).

Vahidi juga kembali memperingatkan Barat bahwa Iran sudah siap untuk melancarkan serangan balasan bila adanya ancaman terhadap kedaulatan Iran.

Sementara itu, reaktor nuklir Iran Bushehr juga dikabarkan akan segera beroperasi pada awal Februari 2012.

"Beberapa uji coba sudah kami lakukan untuk memastikan reaktor nuklir ini dapat beroperasi dengan baik, tanpa adanya kesalahan teknis," ujar Kepala Organisasi Atom Iran Professor Fereydoun Abbasi.

Menurut Abbasi, reaktor nuklir Bushehr akan memproduksi energi listrik yang cukup besar untuk kebutuhan masyarakat Iran.

Iran terlihat tidak takut dalam menjalankan program nuklirnya yang sudah menuai kecaman dari beberapa negara Barat terutama Amerika Serikat (AS). Iran juga sudah menegaskan, sanksi AS dan Barat takkan dapat mempengaruhi program nuklir Iran.

Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad juga sudah mendesak seluruh warga Iran agar tetap bersatu untuk menghadapi Barat.

"Cukup jelas, para musuh kita selalu memojokkan Iran. Kita pun tak perlu mengharapkan keadilan dari musuh kita. Bila kita bersatu dan berjuang, musuh kita takkan sanggup menghadapi Iran," tegas Ahmadinejad.(rhs)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar